Upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 kali ini di selenggarakan di Desa Nogosari Kecamatan Ngadirojo. Dengan tema “Bersatu Bangun Bangsa”Mari bekerjasama dan bahu membahu membangun bangsa.Ciptakan karya semakin memajukan dan mengembangkan Indonesia.
Di hadiri oleh Forkopimcam Kecamatan Ngadirojo, TP PKK Desa Nogosari , Perangkat Desa Nogosari, SD Desa Nogosari, serta Tokoh masyarakat. Upacara berlangsung secara khidmat dan lancar.